Bupati dan Wakil Bupati Cirebon Resmi Menjabat, Tekad Wujudkan Kabupaten Cirebon Beriman
CIREBON, (Penacirebon.com) – Kabupaten Cirebon memulai babak baru dalam perjalanan pemerintahannya setelah Bupati Imron dan Wakil Bupati Agus Kurniawan Budiman resmi dilantik untuk periode 2025-2030. Prosesi serah terima jabatan (sertijab) berlangsung dengan khidmat di Ruang Abhimata Paripurna DPRD Kabupaten Cirebon, Rabu (5/3/2025).
Dalam pelaksanaan kegiatan tersebut terpantau dihadiri oleh Ketua DPRD dan jajarannya, Forkopimda, tokoh masyarakat, serta berbagai elemen masyarakat setempat.
Acara sertijab yang penuh makna tersebut juga disertai dengan rapat paripurna yang diwarnai dengan pidato perdana Bupati Imron. Dalam kesempatan tersebut, Imron menyampaikan visi besar yang akan menjadi landasan kepemimpinannya, yaitu “Mewujudkan Kabupaten Cirebon Beriman.”
Bupati Imron mengawali pidatonya dengan rasa terima kasih yang mendalam kepada seluruh masyarakat Kabupaten Cirebon atas kepercayaan yang diberikan untuk memimpin daerah ini. “Ini adalah suatu kehormatan yang besar dan tanggung jawab yang harus saya jalankan dengan penuh dedikasi dan integritas,” ungkap Imron, seraya menyampaikan harapannya untuk dapat memimpin daerah ini menuju masa depan yang lebih baik.
Visi “Cirebon Beriman” yang diusung oleh Imron didasari oleh lima pilar utama, yaitu: Bersih, Inovatif, Maju, Agamis, dan Aman. Pilar-pilar ini akan menjadi dasar dari berbagai program dan kebijakan yang akan dilaksanakan sepanjang masa jabatan mereka.
Bupati Imron menegaskan bahwa visi tersebut akan dijabarkan melalui berbagai program prioritas. Beberapa di antaranya mencakup digitalisasi pemerintahan, penguatan sektor ekonomi kreatif, pembangunan infrastruktur yang merata, serta peningkatan kesejahteraan masyarakat melalui inovasi dan kolaborasi lintas sektor.
Di hadapan seluruh hadirin, Bupati Imron juga memaparkan capaian signifikan yang telah berhasil diraih Kabupaten Cirebon selama lima tahun terakhir, khususnya di bidang pembangunan.
Salah satunya adalah peningkatan Indeks Pembangunan Manusia (IPM) dari 71,4 pada 2019 menjadi 72,30 pada 2024. Selain itu, angka kemiskinan berhasil diturunkan dari 12,30% pada 2021 menjadi 11,00% pada 2024. Sementara itu, sektor ekonomi yang sempat terkontraksi akibat pandemi global, kini telah pulih dengan angka pertumbuhan ekonomi mencapai 5,83% pada 2024.
“Keberhasilan ini bukan hanya hasil kerja keras pemerintah, tetapi juga berkat sinergi antara DPRD, Forkopimda, sektor swasta, dan masyarakat yang saling mendukung,” ujarnya.
Bupati juga mengungkapkan bahwa pembangunan infrastruktur menjadi prioritas utama, dengan 84,91% dari total panjang jalan Kabupaten Cirebon yang mencapai 1.240 km sudah dalam kondisi mantap. Sisanya, akan terus diperbaiki dalam dua tahun mendatang.
Selain itu, prestasi lain yang patut dibanggakan adalah pencapaian opini Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) dari BPK selama empat tahun berturut-turut, yang menandakan pengelolaan keuangan daerah yang transparan dan akuntabel.
Sementara itu, Penjabat Bupati Cirebon, Wahyu Mijaya, dalam sambutannya mengungkapkan rasa terima kasih atas dukungan yang diberikan selama masa jabatannya. Wahyu berharap kepemimpinan yang baru dapat melanjutkan dan menyempurnakan program-program pembangunan yang telah dirancang.
“Ke depan, tantangan yang akan dihadapi tentu tidak mudah. Namun, saya yakin dengan semangat kebersamaan dan sinergi antara pemerintah dan masyarakat, Kabupaten Cirebon akan semakin maju, sejahtera, dan berdaya saing,” tutup Wahyu.
Dengan langkah-langkah strategis yang telah disiapkan, Bupati Imron dan Wakil Bupati Agus Kurniawan Budiman bertekad untuk membawa Kabupaten Cirebon menuju masa depan yang lebih cerah, dengan fokus pada pembangunan yang berkelanjutan dan pemberdayaan masyarakat yang inklusif. **(Wahyu Ariffudin/Divi)
