window.dataLayer = window.dataLayer || []; function gtag(){dataLayer.push(arguments);} gtag('js', new Date()); gtag('config', 'G-B2RNF3R7K0'); Pemkab Cirebon HUT RI Ke 79 Laksanakan Pemecahan Rekor Pembacaan Teks Pembukaan UUD 1945 Oleh 1.945 Siswa. - Pena Cirebon

Pemkab Cirebon HUT RI Ke 79 Laksanakan Pemecahan Rekor Pembacaan Teks Pembukaan UUD 1945 Oleh 1.945 Siswa.

Pemkab Cirebon HUT RI ke 79 Laksanakan Pemecahan rekor pembacaan teks Pembukaan UUD 1945 oleh 1.945 siswa./Penacirebon.com

Rekor Pembacaan Teks Pembukaan UUD 1945

Penacirebon.com, KABUPATEN CIREBON — Pemerintah Kabupaten Cirebon menyelenggarakan serangkaian kegiatan untuk memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) ke-79 Proklamasi Kemerdekaan Republik Indonesia tahun 2024. Salah salah satunya, pemecahan rekor pembacaan teks Pembukaan UUD 1945 oleh 1.945 siswa.

Rangkaian kegiatan tersebut diharapkan dapat menyemarakkan dan memeriahkan perayaan, sekaligus meningkatkan kesadaran masyarakat akan nilai-nilai perjuangan para pahlawan.

Penjabat (Pj) Bupati Cirebon, Wahyu Mijaya menyampaikan, peringatan tahun ini diwarnai dengan berbagai kegiatan, salah satunya adalah pemecahan rekor pembacaan teks Pembukaan UUD 1945 oleh 1.945 siswa.

“Saya sangat mengapresiasi semua pihak yang telah melaksanakan kegiatan ini dengan baik,” ujar Wahyu dalam sambutannya pada gelaran Festival ANTV Rame di Stadion Watubelah Cirebon, Sabtu (17/8/2024).

Dalam rangkaian kegiatan tersebut, sebelumnya telah diselenggarakan XSchool Fest 2024 yang diadakan di dua sekolah, yakni SMA Negeri 1 Lemahabang dan SMA Negeri 1 Jamblang.

Selain itu, kegiatan “Grebeg Pasar” turut dilaksanakan di Pasar Pasalaran, Kecamatan Weru, yang kemudian diikuti oleh acara Festival ANTV Rame di Stadion Watubelah, yang berlangsung dari pagi hingga malam hari.

“Rangkaian kegiatan ini tidak hanya berfungsi sebagai sarana hiburan, tetapi juga memiliki dampak yang signifikan, baik dalam meningkatkan kesadaran masyarakat akan sejarah perjuangan bangsa, maupun dalam menggerakkan roda ekonomi lokal,” tambah Wahyu.

Seluruh agenda perayaan HUT ke-79 Kemerdekaan RI kali ini, merupakan hasil kolaborasi antara Pemerintah Kabupaten Cirebon dengan salah satu stasiun televisi swasta nasional di Indonesia.

Diharapkan, dengan adanya rangkaian kegiatan ini, semangat nasionalisme dan kebersamaan masyarakat Kabupaten Cirebon menjadi semakin kuat dan erat.

Sementara itu, Erwin Munazat, GM Brand Activation and Communications ANTV menjelaskan, pihaknya bersama masyarakat Kabupaten Cirebon menggelar upacara kemerdekaan hingga berbagai lomba yang bisa diikuti secara gratis, dengan banyak hadiah. Kegiatan ini juga sebagai bentuk peningkatan pariwisata di Kabupaten Cirebon.

“Beragam kegiatan dapat diikuti oleh masyarakat Kabupaten Cirebon, mulai dari upacara kemerdekaan, senam sehat fresh and fun, sarapan gratis, bazzar UMKM, lomba mewarnai, lomba memasak, kelas memasak, lomba mirip Marsha (Marsha and The Bear) dan masih banyak lagi,” papar Erwin. (PC1)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *